Sering Dikira Sama, Ini Dia Bedanya Fakultas dan Jurusan
Gambar: Canva
Ketika memasuki dunia perkuliahan, ada banyak sekali istilah baru yang harus kita pahami. Salah satunya adalah perbedaan antara fakultas dan jurusan. Seringkali dikira sama, ternyata fakultas dan program studi punya arti yang berbeda loh.
Nah, biar kamu nggak kebingungan dan salah sebut antara fakultas dan jurusan, yuk kenali beberapa perbedaannya!
Fakultas
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), fakultas memiliki arti bagian perguruan tinggi tempat mempelajari suatu bidang ilmu yang terdiri atas beberapa jurusan. Sederhananya, jika diibaratkan dengan kendaraan motor misalnya, fakultas adalah motornya, sedangkan program studi adalah jenis motornya seperti motor gigi, matic, vespa, dan lainnya.
Agar semakin paham, berikut ini adalah beberapa contoh fakultas yang ada di Universitas Indonesia:
Fakultas Ilmu Komputer
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Fakultas Psikologi
Fakultas Kedokteran
Fakultas Farmasi
Fakultas Hukum
Fakultas Kedokteran Gigi
Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Fakultas Ilmu Keperawatan
Fakultas Teknik
Jurusan
Jurusan merupakan bagian dari fakultas. Jika diibaratkan, fakultas merupakan kepalanya, sedangkan jurusan bagian tubuhnya.
Agar lebih paham, berikut adalah contoh jurusan dari fakultas yang ada di Universitas Indonesia:
Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik
Di fakultas ini ada beberapa jurusan yaitu Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Ilmu Politik, Kesejahteraan Sosial, Sosiologi, Antropologi, dan Kriminologi.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Fakultas ini memiliki 4 jurusan yang umum, yaitu Ilmu Ekonomi, Manajemen, Akuntansi, serta Ekonomi Islam dan Bisnis Islam.
Fakultas Kesehatan Masyarakat
Fakultas ini memiliki 4 jurusan, yaitu Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan, Gizi, serta Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
Fakultas Ilmu Komputer
Di fakultas ini hanya terdapat 2 jurusan, yaitu Ilmu Komputer dan Sistem Informasi.
Fakultas Farmasi
Di fakultas ini hanya memiliki satu jurusan yaitu Farmasi
Banyaknya fakultas dan jurusan di setiap Universitas berbeda-beda tergantung dengan kebijakan masing-masing. Bagaimana? Ternyata keduanya memiliki perbedaan bukan?
Fakultas merupakan bagian besarnya, sedangkan jurusan merupakan bagian terkecilnya di dalam fakultas.
Semoga bermanfaat!
#YayasanKhouwKalbe #BeasiswaPendidikan #BeasiswaPerempuan #PerempuanBerdaya #BeasiswaDJITU